Siap Bertarung Pilkada Buol 2024, Bowo Timumun Resmi Mendaftarkan Diri di DPC PDIP

- 16 April 2024, 11:23 WIB
/


BUTOLPOST  --  Setelah dua kali gagal dalam konsestasi Pileg DPR RI 2019 dan 2024,, H. Risharyudi Triwibowo, MM dipastikan bakal maju kembali pada perhelatan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Buol 2024.


Menyusul sejak dibukanya pendaftaran calon oleh DPC PDIP Kabupaten Buol
Selasa 16 April 2024, Bowo Timumun panggilan akrabnya secara resmi telah mendaftarkan dirinya yang diwakili Liaison Officer (LO), Jasri Butudoka didampingi Hata Permana, Faisal Matoka, Fadly Butudoka dan Bambang.

Dikutif dari media suara utara.com, pendaftaran staf khusus Menteri Tenaga Kerja dan transmigrasi dan itu diterima langsung Ketua Desk Bupati PDIP Buol, Amir Takuloe dan Sekretaris Pudiardy Mokodompit, bertempat di Kantor DPC PDIP Buol, Kelurahan Leok 2, Kecamatan Biau, Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah (Sulteng).


LO Jasri Butudoka, kepada wartawan menyatakan pada tahap pendaftaran pihaknya telah mengambil formular kelengkapan berkas dan akan mengembalikan berkas pendaftaran bersama Bowo Timumun sebagai Bakal Calon Bupati Buol dengan waktu yang sudah dijadwalkan oleh PDIP, tandas Jasri

Selain Bowo, menurut Sekretaris Desk Bupati PDIP Buol Pudiardy Mokodompit juga pada hari yang sama Abdulah Batalipu sudah mendaftarkan dirinya sekaligus mengambil formulir pendaftaran tersebut.
“ Jadi sudah 2 kandidat Bacabup yang mendaftar, Risharyudi Triwibowo dan Abdullah Batalipu, yang baru saja mendaftar dan mengambil formular pesyaratan pencalonan,” jelas Pudiardy menambahkan

Dijelaskan setelah para kandidat Cabup ini mendaftar dan mengambul formular dan mengembalikannya ke PDIP, selanjutnya berkas akan diperiksa kelengkapannya. Jika sudah rampung maka berkas akan diserahkan ke DPD PDIP Sulteng. Nanti saat di provinsi, bakal calon akan menjalani uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test. Selanjutnya berkas kandidat akan dikirim ke DPP PDIP,” kata pria berbadan tambun ini.
Dari catatan Desk Bupati PDIP kata dia, calon kepala daerah sudah beberapa yang mengambil formulir pendaftaran dan diberi kesempatan para kandidat dan LO untuk mengembalikan. Batas pengembalian berkas sampai 27 April 2024,” katanya. (**)

Editor: Sulaeman dj Latantu


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah