Membahayakan Petugas, Polisi tindaki Pelaku Geng Motor di Palu

- 1 Maret 2024, 12:32 WIB
/

BUTOLPOST  --- Patroli Perintis Presisi Ditsamapta Polda Sulteng yang kesehariannya menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat di Kota Palu, diserang sekelompok remaja.

Persitiwa itu terjadi di Jalan Gajah Mada tepatnya dibawah Jembatan 1, bermaksud untuk membubarkan kelompok yang diduga Geng Motor, Komandan Regu (Danru) bersama anggotanya justru diserang dengan menggunakan senjata tajam.

Karena dianggap membahayakan petugas yang sempat terjatuh dan diserang dengan senjata tajam sehingga petugas melakukan Diskresi dengan melakukan tindakan tegas terukur.

“Patroli Perintis Ditsamapta Polda Sulteng saat bertugas dan bermaksud membubarkan kelompok remaja justru dibalas dengan serangan senjata tajam,” ungkap Kabidhumas Polda Sulteng Kombes Pol. Djoko Wienartono di Palu, Jumat (1/3/2024)

Baca Juga: Aurel Hermansyah Dapat Respons Positif karena Pakai Shopee Garansi Bebas Pengembalian

 

Baca Juga: Beras Premiun di Tolitoli Sulawesi Tengah Alami Kenaikan

Kabidhumas juga menyebut, peristiwa penyerangan terhadap petugas patroli terjadi pada hari Jumat 1 Maret 2024 Pukul 01.00 wita di Jalan Gajah Mada atau tepatnya dibawah Jembatan 1 Palu.

“Saat Kepolisian melaksanakan patroli melihat sekolompok anak muda berkumpul dibawah Jembatan 1 Kota Palu. Merekapun diperintahkan untuk bubar, tetapi yang terjadi justru mereka melawan,” ungkapnya

Halaman:

Editor: Suardi Yadjib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah