Bupati Amran Yahya: TPP 11 Bulan, ASN harus tunjukkan kinerja

- 1 Desember 2023, 21:36 WIB
Bupati H Amran saat menerima. Wartawamdi kediamannya
Bupati H Amran saat menerima. Wartawamdi kediamannya /

 

 
BUTOLPOST -- Tok! Akhirnya DPRD Tolitoli, Sulawesi Tengah menyetujui usulan penganggaran TPP bagi ASN untuk 11 bulan tahun 2024.
 
Bupati Tolitoli H Amran Yahya, Jumat siang (1/12) kepada media mengatakan, semalam atau dini hari pihak legislatif sudah menyetujui aloaksi dana TPP selama 11 bulan. 
 
"Iya, DPRD sudaj setuju. Semalam, bahkan sudah pagi dini hari saya diberitahu hal itu, " ungkap Amran yang ditemui sejumlah media di kediamannya. 
 
Dikatakan, memang tahun ini kota sudah ajukan 11 bulan, karena dua tahun sebelumnya kita anggarkan tidak sampai dan DPRD mempertanyakannya. 
 
 
 
 
Jadi kata Amran, kalau sekatang kita ajukan 11 kan tidak mungkin DPRD mau tolak atau tidak setuju, jelasnya. 
 
Beredar rumor kalau penetapan TPP sempat alotkan. Bahkan terbetik kabar akan dicoret banggar di dewan. 
 
Hal itu kata bupati mungkin cuma kabar. Tapi kalau sampai tidak disetujui dewan, saya tetap alokasikan dana kendatipun harus dibuatkan Perkadanya, tambahnya. 
 
Anggota DPRD Tolitoli, Muh Mubarack kepada media ini mengatakan bahwa itu benar ada upaya pencekalan usulan dana TPP. 
 
Semua sudah setuju. Klir dan dana TPP tahun 2024 untuk 11 bulan berada di angka Rp 24 miliar lebih, tandasnya. 
 
Politisi PAN itu menepis, upaya, pencekalan usulan dana TPP. Kita dorong anggaran itu karena ASN itu kan pelayan jadi wajib mendapat tunjanhan, imbuhnya. 
 
Dengan ini, bupatipun berharap agar ASN melakukan pelayanan dan menunjukkan kinerja yang baik untuk kemajuan daerah ini, pungkasnya. ***

Editor: Suardi Yadjib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah