Polsek Ampana Kota Amankan Pelaksanaan Sholat Idul Adha 1445 H

- 17 Juni 2024, 13:46 WIB
Alhamdulillah pelaksanaan sholat idul adha berjalan aman dan lancar tanpa ada kendala yang berarti sesuai yang diharapkan.,”
Alhamdulillah pelaksanaan sholat idul adha berjalan aman dan lancar tanpa ada kendala yang berarti sesuai yang diharapkan.,” /

BUTOLPOST – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat muslim yang melaksanakan ibadah sholat Idul Adha 1445 H, personil Polsek Ampana Kota lakukan pengamanan (PAM) di masjid Darul Istiqomaj jalan Tadulako Kel. Ampana Kec. Ampana Kota, Senin (17/06/2024) sekitar jam 06.30 wita.

PAM Sholat Idul Adha 1445 H yang dilakukan oleh Aipda Yudi Paputungan, S.H. dan Bripka I Komang Budiasa, S.H. ini dihadiri oleh puluhan jamaah dan warga masyarakat sekitar.

Kapolsek Ampana Kota Iptu Maryanto mengatakan, seain melakukan pengamanan, personil PAM juga memberikan himbauan kepada para jemaah agar tertib dalam memarkir kendaraannya, supaya tidak macet dan arus lalu lintas tetap lancar.

“Alhamdulillah pelaksanaan sholat idul adha berjalan aman dan lancar tanpa ada kendala yang berarti sesuai yang diharapkan.,” ungkap Kapolsek.

“Kegiatan berakhir sekitar pukul 08.00 wita, kami berharap para jamaah kembali dengan ke rumah mereka masing-masing,” tutup Kapolsek.***

Editor: Suardi Yadjib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah